Cara Mengatasi Google Chrome Lambat/ Hang

Google Chrome adalah sebuah peramban web sumber terbuka yang dikembangkan oleh Google dengan menggunakan mesin rendering WebKit. Proyek sumber terbukanya sendiri dinamakan Chromium.
Cara Mengatasi Google Chrome Lambat / Hang
Google Chrome

Sejarah Google Chrome


Google Chrome pertama kali di rilis oleh Google pada tanggal 2 September 2008, yang saat itu hanya untuk Microsoft Windows karena masih dalam status beta. Lalu pada 11 Desember pada tahun yang sama Google Chrome di luncurkan untuk semua sistem operasi karena telah mencapai versi stabil.
Dan pada bulan Januari 2012, Google Chrome diperkirakan telah berhasil meraih presentase 25-28% dari keseluruhan pengguna browser dunia, membuatnya sebagai browser kedua atau juga ketiga paling banyak di gunakan setelah Mozilla Firefox, menurut sejumlah sumber. (*Sumber wikipedia)

Bukan tanpa alasan google chrome bisa menjadi browser yang sangat digemari dan banyak digunakan, akan tetapi hal itu karena fitur dan performanya yang sangat baik. Menurut saya sendiri google chrome memiliki fitur ekstensi yang tidak kalah jika dibandingkan dengan mozilla (add- ons). Selain itu salah satu kelebihan google chrome adalah kecepatan aplikasi dan browsingnya yang sangat baik.

Akan tetapi browser google chrome yang telah lama kita gunakan terkadang memiliki performa yang sangat menurun dan membuat kita kecewa. Contohnya seperti google chrome jadi lemot dan lambat serta sering ngadat saat digunakan, bahkan tak jarang browser google chrome yang kita miliki sangat lama untuk dibuka dan dijalankan atau bahkan hang.

Nah, pada kesempatan ini saya akan memberikan cara mengatasinya yang didalamnya dapat anda pahami juga hal apa saja yang menyebabkan browser google chrome anda lemot, ngadat dan lambat. Berikut adalah Cara mengatasi google chrome yang lambat / hang :

Ekstensi Chrome yang Terinstall


Seperti yang kita ketahui sebelumnya bahwa ekstensi merupakan salah satu fitur yang sangat berguna di google chrome. Akan tetapi tahukah anda ekstensi yang terlalu banyak akan sangat berpengaruh terhadap performa google chrome ?? oleh karena itu usahakan untuk menghapus atau uninstall beberapa ekstensi yang anda anggap kurang berguna dan terlalu memberatkan google chrome anda.

Plugins Yang Terpasang ke Google Chrome


Selain ekstensi, plugin merupakan salah satu fitur yang sangat bermanfaat juga. Karena dengan adanya plugin kita dapat mengakses banyak jenis konten di internet seperti Video, Lagu, Efek, Game Online dan lain – lain. Akan tetapi terlalu banyak plugin yang terpasang sebenarnya juga menjadi penyebab google chrome menjadi lemot dan lambat bahkan sering ngadat. Oleh karena itu usahakan mematikan atau disable beberapa plugin yang anda anggap tidak berguna atau kurang berguna.

Membersihkan riwayat Data Browsing (Cookies, Cache dll)


Setiap anda melakukan browsing di internet menggunakan browser google chrome pastinya selalu ada data yang tersimpan dan bertambah pada google chrome anda (cache). Beberapa contoh data yang tersimpan secara otomatis adalah history (riwayat) penelusuran, Riwayat download, Cookies, cache dan lain – lain yang sebenarnya berguna untuk anda yang ingin mengakses situs yang pernah anda kunjungi atau melihat daftar download anda. Akan tetapi data tersebut juga sangat berpengaruh dalam mengurangi kecepatan browser. Oleh karena itu usahakan membersihkan data browser tersebut secara rutin dengan Cara Membersihkan data browsing.

Memeriksa pembaruan/update secara manual dan melihat versi browser terbaru


Klik menu Chrome  pada bilah alat browser dan pilih Tentang Google Chrome. Deretan angka yang ada di bawah judul "Google Chrome" adalah nomor versi saat ini. Chrome akan memeriksa pembaruan saat Anda berada di laman ini. Klik Luncurkan ulang untuk menerapkan pembaruan yang tersedia.

Biasanya pembaruan dilakukan di latar belakang saat Anda menutup dan membuka kembali browser. Untuk menerapkan pembaruan yang tersedia, cukup ikuti langkah berikut.
  1. Klik menu Chrome pada bilah alat browser. 
  2. Pilih Perbarui Google Chrome. 
  3. Pada dialog konfirmasi yang muncul, klik Mulai Ulang. Browser akan menyimpan tab serta jendela yang sedang terbuka dan membukanya kembali saat dimulai ulang. Jika Anda tidak ingin langsung memulai ulang, klik Nanti saja. Saat Anda memulai ulang browser di lain waktu, pembaruan akan diterapkan secara otomatis. 

Previous
Next Post »
Post a Comment
Thanks for your comment